Nilai dan Norma Budaya
Lalu ketika kita duduk dibangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) kita juga diajarkan budaya dan nilai-nilai moral. Salah satunya adalah norma kesopanan, kesusilaan, agama, kebiasaan dan hukum. Contohnya adalah tidak boleh meludah sembarangan, tidak boleh bermesraan ditempat umum, tidak mengganggu agama lain yang sedang beribadah, tidak mengucapkan salam ketika bertemu, tidak boleh melanggar lalulintas.
Saat ini semua norma-norma dan nilai-nilai tersebut sudah sering dilakukan. Padahal semua norma-norma tersebut sudah ada sejak turun temurun. Kebanyakan dari kita sudah sering mengabaikan norma-norma tersebut. Menganggap bahwa hal itu sudah kuno dan tidak ada gunanya. Padaahal hal itu sangat berguna dan berpengaruh bagi kehidupan kita. Contohnya adalah ketika kita melanggar lampu lalulintas. Hal tersebut sangat membahayakan kita dan pengguna jalan lainnya.
Jadi, jangan sampai kita mengabaikan nilai dan norma yang ada saat ini. Hal yang sering kita anggap sepele, akan menjadi sebuah kebiasaan. Jangan sampai kebiasaan buruk kita menjadi sesuatu yang bisa mengubah nilai dan norma budaya yang sejak dulu sudah ada, yang telah diwariskan oleh nenek moyang kita. Lestarikanlah nilai dan norma budaya tersebut. Karena itu yang akan menjadi ciri dari bangsa Indonesia.